Serang – Kabid Statistik dan Persandian Dinas Komunikasi Dan informatika Kota Serang, Wiwi Laras Wijayanti, S.Pd,M.Pd, mengatakan, Kota Serang terbentuk sejak 2007, banyak perkembangan yang sudah dirasakan melalui kerja nyata setiap instansi terkait,Senen(19/8/2019).
Salah satunya tentang pemahaman pentingnya peran masyarakat dalam menyampaikan informasi secara sehat dan membangun melalui Kelompok Informasi Masyarakat (KIM).
“KIM merupakan kelompok yang mandiri berasal dari masyarakat, oleh masyarakat dan untuk masyarakat. KIM sebagai mitra Pemerintah Daerah Kota Serang merupakan perpanjangan tangan dalam upaya diseminasi informasi publik kepada masyarakat di wilayah Kota Serang,” tuturnya.
Selain itu, lanjut Wiwi, Diskominfo juga mempunyai layanan 112 tanpa dikenakan tarif telephone beberapa waktu lalu telah resmi diluncurkan. “Jadi masyarakat dapat langsung menyampaikan keluhannya kepada Pemerintah Kota Serang.(Kiky).



