Silaturahmi DPC dan Ketua DPD Terpilih, PAN Kabupaten Tangerang Perkuat Konsolidasi

Ketua Fraksi PAN DPRD Kabupaten Tangerang (FPD PAN), Sri Panggung Lestari

Kabupaten Tangerang – Partai Amanat Nasional (PAN) Kabupaten Tangerang terus memantapkan konsolidasi internal melalui silaturahmi antara Dewan Pimpinan Cabang (DPC) dan Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PAN terpilih. Kegiatan ini dinilai sebagai langkah strategis untuk menyatukan arah gerak organisasi dan memperkuat soliditas kader.

Ketua Fraksi PAN DPRD Kabupaten Tangerang (FPD PAN), Sri Panggung Lestari, menyatakan bahwa silaturahmi tersebut bukan sekadar agenda seremonial, melainkan bagian dari upaya membangun komunikasi politik yang sehat dan berkelanjutan di internal partai.

“Silaturahmi ini menjadi momentum penting untuk menyatukan langkah dan memperkuat barisan. Soliditas kader adalah kunci agar PAN tetap kuat dan responsif terhadap dinamika politik ke depan,” ujar Sri Panggung Lestari, Sabtu (20/12/2025).

Ia menegaskan, sinergi antara struktur DPC dan kepemimpinan DPD terpilih harus dijaga agar seluruh agenda partai dapat berjalan seirama, baik dalam kerja-kerja organisasi maupun fungsi representasi politik di tengah masyarakat.

Menurutnya, PAN Kabupaten Tangerang berkomitmen untuk terus melakukan penguatan internal secara berjenjang, mulai dari tingkat cabang hingga daerah, guna memastikan partai tetap hadir dan memberi kontribusi nyata bagi kepentingan publik.

“Konsolidasi internal harus berujung pada kerja nyata. PAN tidak boleh berhenti pada wacana, tetapi harus mampu menjawab kebutuhan masyarakat melalui program dan kebijakan yang berpihak,” tambahnya.

Silaturahmi tersebut juga menjadi ruang evaluasi dan penyelarasan visi antara pengurus dan kader, sekaligus memperkuat kesiapan PAN Kabupaten Tangerang dalam menghadapi berbagai agenda politik dan pembangunan daerah ke depan.

Dengan soliditas dan komunikasi yang terjaga, PAN optimistis dapat terus meningkatkan peran dan kepercayaan publik di Kabupaten Tangerang.(zher).


Next Post

Kepala Disporabudpar Kabupaten Tangerang, Dra. Ratih Rahmawati, MM. Mengucapkan Selamat Hari Natal 2025 dan Tahun Baru 2026

Sen Des 22 , 2025