Tangerang – Untuk memudahkan pengawasan pasien yang positif Koramil 02/Curug Kodim 0510/Trs bersama tiga pilar melakukan rapat Koordinasi Pembentukan Relawan Tracer Covid 19 di Puskesmas Kelapa Dua bertempat di aula Puskesmas Kelurahan Kelapa Dua Kecamatan Kelapa Dua Kabupaten Tangerang, Sabtu (24/07/2021).
Rapat Koordinasi di hadiri, Kepala Puskesmas Kelapa Dua drg. Truly Kartikawatie, Kapolsek Kelapa Dua
AKP Fredy Yudha Satria, Babinsa 1 Pakulonan Barat Pelda Panahatan, Babinsa 2 Kelapa Dua Koptu Risal, Bhabinkamtibmas Aiptu Agus W dan Relawan Tracer sebanyak 25 orang.
Dandim 0510/Trs Letkol Inf Bangun I E Siregar melalui Danramil 02 Curug Kapten Arh Mulyono menjelaskan, pembentukan relawan tersebut untuk mempermudah pengawasan terhadap warga penderita Covid 19.
“Dengan adanya relawan Tracer di harapkan penderita Covid 19 yang sedang melakukan Isoman dapat terpantau, dan terus mendapatkan penanganan,” kata Danramil.
Menurut Danramil hasil rapat koordinasi terbentuk 25 Relawan Tracer yang mempermudah untuk mempermudah pengawasan pasien yg positif Covid 19, sekaligus sebagai bantuan tenaga kesehatan di Puskesmas Kelapa Dua.(*).



