Apel Akhir Tahun, RSUD Kabupaten Tangerang Tegaskan Komitmen Pelayanan Optimal dan Digitalisasi Layanan Kesehatan


TANGERANG — RSUD Kabupaten Tangerang menegaskan komitmennya untuk terus memberikan pelayanan kesehatan terbaik kepada masyarakat hingga akhir tahun 2025 dan menyongsong 2026 dengan penguatan efisiensi serta digitalisasi layanan.
Hal tersebut disampaikan Wakil Direktur Pelayanan RSUD Kabupaten Tangerang, dr. H. Mohammad Rifki, MS, Sp.B, MARS, saat memimpin apel pagi di lingkungan RSUD Kabupaten Tangerang, Senin (30/12/2025). Apel tersebut diikuti jajaran manajemen, tenaga medis, tenaga kesehatan, serta seluruh pegawai administrasi.

Dalam amanatnya, dr. Rifki mengapresiasi dedikasi seluruh pegawai yang tetap menjalankan tugas pelayanan kesehatan secara maksimal hingga penghujung tahun. Ia menegaskan bahwa pelayanan kepada masyarakat merupakan kewajiban dan tanggung jawab utama sebagai aparatur pelayanan publik.

“Sebagai pelayan kesehatan masyarakat, kita tetap melaksanakan tugas pelayanan. Ini merupakan tanggung jawab yang harus kita jalankan dengan sebaik-baiknya,” ujar dr. Rifki.

Pada kesempatan tersebut, dr. Rifki juga menyampaikan evaluasi umum pelaksanaan pelayanan RSUD Kabupaten Tangerang sepanjang tahun 2025. Salah satu capaian penting adalah hasil penilaian kerja sama dengan BPJS Kesehatan yang menempatkan kinerja RSUD Kabupaten Tangerang dalam kategori direkomendasikan.

Menurutnya, capaian tersebut merupakan hasil kerja bersama seluruh unsur rumah sakit, meskipun masih terdapat beberapa aspek yang perlu terus ditingkatkan demi mutu layanan yang lebih baik.

Lebih lanjut, dr. Rifki menekankan pentingnya konsistensi pelayanan, khususnya terkait ketepatan waktu layanan rawat jalan, pengelolaan alur pasien yang efektif, serta optimalisasi sistem pendukung layanan.

Ia juga menyoroti peran digitalisasi layanan kesehatan sebagai salah satu solusi strategis untuk meningkatkan efektivitas dan efisiensi pelayanan kepada masyarakat.

“Upaya digitalisasi diharapkan dapat membantu meningkatkan efektivitas dan efisiensi layanan, sekaligus memberikan kenyamanan bagi pasien,” jelasnya.

Menutup amanatnya, dr. Rifki mengajak seluruh pegawai RSUD Kabupaten Tangerang untuk mempertahankan capaian kinerja yang telah diraih sepanjang 2025 dan menyongsong tahun 2026 dengan semangat efisiensi, profesionalisme, serta tanggung jawab.

“Mari kita pertahankan apa yang telah kita capai dan melaksanakan pekerjaan dengan lebih efisien serta penuh tanggung jawab,” pungkasnya.(zher).


Next Post

Tanpa Pesta Mewah, Days Hotel & Suites Jakarta Airport Pilih Tutup Tahun dengan Ketenangan dan Refleksi

Sel Des 30 , 2025
Tangerang – Di saat sebagian besar hotel dan tempat hiburan menyambut malam pergantian tahun dengan pesta meriah dan gemerlap kembang […]