Wali Kota Sachrudin Ajak IKM Tangerang Lestarikan Budaya Minangkabau dan Perkuat Harmoni Sosial


Kota Tangerang — Wali Kota Tangerang H. Sachrudin mengajak jajaran pengurus dan anggota Ikatan Keluarga Minangkabau (IKM) Tangerang untuk terus merawat serta melestarikan nilai-nilai luhur budaya Minangkabau yang menjunjung tinggi musyawarah, kebersamaan, dan kepedulian sosial.

Ajakan tersebut disampaikan saat Pelantikan Pengurus Dewan Pimpinan Cabang IKM Tangerang Periode 2025–2030 yang digelar di Gedung MUI Kota Tangerang, Minggu (18/1/2026).

Dalam sambutannya, Sachrudin menegaskan bahwa nilai budaya Minangkabau sejalan dengan semangat membangun kehidupan bermasyarakat yang harmonis di Kota Tangerang yang dikenal sebagai daerah dengan keberagaman suku, etnis, dan budaya.

“Nilai musyawarah, kebersamaan, dan kepedulian sosial merupakan modal sosial yang sangat penting untuk menjaga persatuan serta memperkuat harmoni masyarakat di tengah perbedaan,” ujar Sachrudin.

Ia juga menekankan bahwa pembangunan Kota Tangerang tidak dapat dijalankan oleh pemerintah semata. Diperlukan sinergi dan kolaborasi seluruh elemen masyarakat, termasuk organisasi kemasyarakatan seperti IKM, agar pembangunan berjalan berkelanjutan dan inklusif.

“IKM bukan hanya wadah silaturahmi masyarakat Minangkabau, tetapi juga memiliki peran strategis dalam memberikan kontribusi nyata melalui kegiatan sosial, pelestarian budaya, dan pemberdayaan masyarakat,” tegasnya.

Sachrudin turut menyinggung momentum Hari Ulang Tahun (HUT) Kota Tangerang ke-33 sebagai peluang memperkuat kolaborasi lintas budaya. Ia berharap IKM dapat ambil bagian dalam menyemarakkan peringatan tersebut melalui kegiatan yang berdampak langsung bagi masyarakat.

“Saya berharap peringatan HUT ke-33 Kota Tangerang tidak hanya bersifat seremonial, tetapi juga diisi dengan kegiatan sosial dan pelestarian budaya yang memperkuat rasa kebersamaan,” tambahnya.

Selain itu, Sachrudin mendorong kepengurusan IKM periode 2025–2030 untuk menghadirkan program yang adaptif dan relevan dengan perkembangan zaman, seperti penguatan ekonomi keluarga, pembinaan generasi muda, serta peningkatan kegiatan sosial kemasyarakatan.

Menutup sambutannya, Sachrudin berharap IKM dapat menjadi mitra strategis pemerintah daerah sekaligus jembatan komunikasi antara masyarakat dan Pemkot Tangerang.

“Dengan sinergi yang kuat, saya yakin IKM dapat memberikan kontribusi positif dalam menjaga Kota Tangerang yang semakin aman, rukun, dan harmonis,” pungkasnya.
(Zher)


Next Post

Kepala Desa Kanekes Sambut Hangat Rombongan PWI dalam Kemah Budaya Baduy

Sen Jan 19 , 2026
KORANTANGERANG.COM-Kepala Desa Kanekes, Kecamatan Leuwidamar, Kabupaten Lebak, Oom, menyambut hangat kedatangan rombongan Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Pusat bersama PWI dari […]