Sekjen Tekankan Kerja Kolektif Dukung Kinerja Berdampak bagi Masyarakat


Ternate – Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Hukum (Kemenkum) Maluku Utara (Malut) mengikuti Apel Pagi Awal Tahun 2026 Aparatur Sipil Negara (ASN) Kementerian Hukum Republik Indonesia yang dilaksanakan secara serentak dan terpusat, diikuti secara daring bertempat di Aula Gamalama Lantai I Kanwil Kemenkum Malut, Senin (05/01/2026).

Pelaksanaan apel pagi ini menjadi momentum apel perdana di awal tahun sekaligus sebagai ikhtiar bersama dalam menyatukan semangat, komitmen, serta arah kebijakan seluruh jajaran Kementerian Hukum dalam mengawali pelaksanaan tugas dan fungsi di tahun 2026.

Sekretaris Jenderal (Sekjen) Kementerian Hukum, Nico Afinta, dalam amanatnya menyampaikan apresiasi atas berbagai capaian yang telah diraih Kementerian Hukum sepanjang tahun 2025. Ia menegaskan bahwa keberhasilan tersebut merupakan hasil kerja kolektif seluruh jajaran, baik di tingkat pusat maupun kantor wilayah.

“Kementerian Hukum hadir sebagai pelaksana capaian tugas yang tertuang dalam Asta Cita Presiden Republik Indonesia. Hal ini menjadi tolak ukur sekaligus tulang punggung yang harus kita jadikan sebagai tanggung jawab bersama,” ujar Nico Afinta.

Lanjut, Sekjen, menuturkan berbagai prestasi yang dicapai merupakan hasil dari evaluasi dan analisis kinerja (anev) yang dilakukan secara berkelanjutan pada akhir tahun, yang selanjutnya menjadi dasar dalam penyusunan rencana tindak lanjut pada tahun 2026.

“Keberhasilan Kementerian Hukum tidak terlepas dari peran seluruh jajaran yang telah bekerja dengan baik, baik di unit pusat maupun di kantor wilayah,” tuturnya.
Menutup amanatnya, Sekretaris Jenderal mengapresiasi capaian Kementerian Hukum pada tahun 2025 yang kembali memperoleh penghargaan melalui pemberitaan prestasi, berkat dukungan kehumasan dan pemberitaan positif sepanjang tahun 2025.

“Saya mengajak seluruh jajaran baik di tingkat unit eselon I dan eselon II di pusat maupun di kantor wilayah, untuk terus menyosialisasikan seluruh program dan kegiatan Kementerian Hukum melalui sarana media, baik media sosial maupun media pemberitaan sebagai wadah menyatukan perasaan,” pungkasnya.

Sementara itu, Kakanwil Kemenkum Malut, Budi Argap Situngkir menyatakan kesiapannya untuk mendukung dan mengimplementasikan arah kebijakan Kementerian Hukum di daerah khususnya layanan hukum yang semakin mudah bagis masyarakat wilayah Malut.

“Saat ini pelayanan sudah diberikan secara online, ini memudahkan masyarakat di Maluku Utara memperoleh layanan yang cepat dan dari mana saja. Kanwil Kemenkum Malut juga siap melakukan pendampingan dan konsultasi pelayanan hukum bagi seluruh pihak,” jelas Argap Situngkir, saat mengikuti pelaksaan apel bersama diikuti Pimpinan Tinggi Pratama Zulfahmi, Pejabat Manajerial Non Manajerial,Pelaksana CPNS, PPPK Kanwil Kemenkum Malut.


Next Post

Urus Santunan Kematian Kini Lebih Praktis Lewat Aplikasi Tangerang LIVE

Sen Jan 5 , 2026
KOTA TANGERANG – Pemerintah Kota Tangerang terus menghadirkan inovasi layanan publik yang memudahkan masyarakat. Kini, pengurusan santunan kematian bagi warga […]