Operasi Lilin Jaya 2025, Polsek Neglasari Perkuat Sinergi TNI, Pemda, dan Gereja Amankan Natal–Tahun Baru


Kota Tangerang – Menjelang perayaan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026, Polsek Neglasari Polres Metro Tangerang Kota memperkuat kesiapan pengamanan dengan menggelar Rapat Koordinasi Lintas Sektoral Operasi Lilin Jaya 2025, Kamis (18/12/2025) sore. Kegiatan tersebut berlangsung di Aula Polsek Neglasari, Jalan M. Suryadharma, Kecamatan Neglasari, Kota Tangerang.

Rapat koordinasi dipimpin langsung Kapolsek Neglasari AKP Imron Mas’adi, S.H., M.H., dan dihadiri unsur TNI-Polri, pemerintah kecamatan, serta para ketua dan pengurus gereja se-Kecamatan Neglasari. Rakor ini bertujuan menyatukan persepsi dan memperkuat sinergi lintas sektoral guna memastikan perayaan Natal dan Tahun Baru berjalan aman, tertib, dan kondusif.

Hadir dalam kegiatan tersebut antara lain Wakil Danramil 02 Batuceper Lettu Inf Eko Sabdo, Kanit Binmas IPTU Kuswara, Kanit Lantas IPTU Agung, S.H., Kanit Intelkam IPDA Budi Maryanto, Kasi Trantib Kecamatan Neglasari Ito Sucipto, S.Sos., serta perwakilan pengurus gereja di wilayah Kecamatan Neglasari.

Rangkaian kegiatan diawali dengan pembukaan, menyanyikan lagu Indonesia Raya, sambutan Kapolsek Neglasari, paparan situasi kamtibmas oleh Kanit Intelkam, dilanjutkan diskusi dan sesi tanya jawab bersama para pengurus gereja. Kegiatan kemudian ditutup dengan doa bersama dan foto bersama.

Dalam sambutannya, AKP Imron Mas’adi memperkenalkan diri sebagai Kapolsek Neglasari yang telah menjabat kurang lebih 10 bulan. Ia menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada para pendeta serta pengurus gereja yang hadir, sekaligus menegaskan komitmen Polsek Neglasari bersama unsur tiga pilar dalam memberikan pelayanan dan pengamanan maksimal selama rangkaian ibadah Natal dan perayaan Tahun Baru.

“Kami berharap pelaksanaan ibadah Natal dan perayaan Tahun Baru di wilayah Neglasari dapat berjalan aman dan lancar. Untuk itu, kami mengajak pengurus gereja turut membantu pengamanan, terutama dalam pengaturan keluar-masuk jemaat serta pemeriksaan barang bawaan,” ujar AKP Imron.

Ia juga menambahkan bahwa Polsek Neglasari akan melakukan asesmen langsung ke gereja-gereja di wilayah Kecamatan Neglasari dalam waktu dekat. Langkah ini dilakukan sebagai upaya preventif untuk memetakan potensi kerawanan serta memastikan kesiapan sarana dan prasarana pengamanan.

“Kami membuka ruang komunikasi seluas-luasnya kepada para pendeta dan pengurus gereja. Apabila ada hal-hal yang perlu dikoordinasikan terkait pelaksanaan ibadah Natal, silakan disampaikan kepada kami,” tegasnya.

Sementara itu, perwakilan Persatuan Gereja Kecamatan Neglasari, Pdt. Roni Samatimbang, menyampaikan apresiasi atas inisiatif Polsek Neglasari yang telah menggelar koordinasi pengamanan sejak dini. Menurutnya, langkah tersebut memberikan rasa aman dan kenyamanan bagi umat Kristiani dalam mempersiapkan perayaan Natal.

“Kami merasa dihargai karena dilibatkan dalam koordinasi pengamanan Natal dan Tahun Baru. Laporan kegiatan Natal juga telah kami sampaikan kepada Kanit Intelkam Polsek Neglasari,” ungkap Pdt. Roni.

Ia berharap sinergi antara Polri, TNI, pemerintah kecamatan, dan pengurus gereja dapat terus terjaga, sehingga pelaksanaan ibadah Natal dan perayaan Tahun Baru di Kecamatan Neglasari dapat berlangsung dengan aman, damai, dan penuh toleransi.

Rapat koordinasi lintas sektoral ini menjadi wujud nyata sinergitas tiga pilar Kecamatan Neglasari bersama tokoh dan pengurus gereja dalam menyukseskan Operasi Lilin Jaya 2025, sekaligus menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif selama momentum Natal 2025 dan Tahun Baru 2026. (zher)


Next Post

Polres Pandeglang Gelar Sosialisasi dan Pendataan Whistle Blower System serta SP4N LAPOR di Polsek Cimanuk

Kam Des 18 , 2025
Polres Pandeglang menggelar kegiatan Sosialisasi dan Pendataan Jumlah Laporan serta Tindak Lanjut Whistle Blower System (WBS) dan SP4N LAPOR, bertempat di Mapolsek […]