Kedua Pencuri Kepergok Warga diamankan Polsek Ciledug


Korantangerang.com – Petugas kepolisian Polsek Ciledug dibantu warga mengamankan dua pelaku pencurian di sebuah toko kelontongan di Jalan Setiabudi, Ciledug, Kota Tangerang, Rabu (12/12/2018) siang.Kedua pelaku berusaha menggasak barang-barang berharga di dalam toko.

Belum didapatkan informasi bagaimana kedua pelaku yakni Arigin dan Kholidin, masuk ke dalam toko milik Mely Ismayawanti tersebut. Namun, aksi keduanya dipergoki Sherly, karyawan toko saat hendak membuka toko tersebut.

Sontak, Sherly pun terkejut mendapatkan kedua pelaku berada di dalam toko majikannya. Lantas dengan suara keras, ia pun berteriak keras.

“Maling… Maling… Maling,” begitu teriakan keras Sherly.

Teriakan keras Sherly pun terdengar oleh para petugas yang sedang berpatroli. Hingga akhirnya petugas bersama warga berhasil membekuk kedua pelaku itu.

Kedua pelaku serta barang bukti kejahatan berupa sebuah televisi, satu ekor burung love bird, satu buah linggis kecil, hingga sebuah tas berwarna hitam pun digelandang ke Mapolsek Ciledug.

“Dua tersangka sudah ditangani. Dibawa ke Polsek Ciledug untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya,” terang Kasubag Humas Polres Metro Tangerang Kompol Abdul Rachim.(nurul)


Next Post

Pipa PDAM TKR Ambrol Akibat Hujan Deras

Rab Des 12 , 2018
Korantangerang.com – Hujan deras yang mengguyur wilayah Tangerang mengakibatkan longsornya tanah di Jalan Daan Mogot, Tanah Tinggi, Kota Tangerang, Rabu […]