TANGERANG – Kantor Imigrasi Kelas I Khusus Non TPI Tangerang turut ambil bagian aktif dalam rangkaian peringatan Hari Bakti Imigrasi (HBI) ke-76 yang diselenggarakan Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan Republik Indonesia. Kegiatan yang berlangsung di Kampus Politeknik Pengayoman Indonesia, Tangerang, pada Selasa (20/1/2026), menjadi wujud nyata komitmen Imigrasi dalam menghadirkan pelayanan yang berdampak langsung bagi masyarakat.
Kepala Kantor Imigrasi Kelas I Khusus Non TPI Tangerang, Hasanin, menyampaikan bahwa momentum Hari Bakti Imigrasi tidak hanya menjadi peringatan seremonial, namun juga sarana memperkuat nilai pengabdian dan kepedulian sosial seluruh insan Imigrasi.
“Hari Bakti Imigrasi ke-76 ini menjadi pengingat bagi kami untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan publik sekaligus memperkuat peran sosial Imigrasi di tengah masyarakat. Kantor Imigrasi Tangerang siap mendukung penuh setiap program yang memberikan manfaat nyata bagi warga,” ujar Hasanin.
Dalam rangkaian kegiatan HBI ke-76 tersebut, Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan menyalurkan berbagai program sosial, di antaranya pembagian 5.000 paket bantuan sosial untuk desa binaan, penyaluran 20.000 bibit kelapa untuk pemberdayaan ekonomi masyarakat, pelaksanaan donor darah dan khitan massal, serta penyerahan donasi senilai Rp1,74 miliar untuk korban bencana di Sumatera.
Hasanin menambahkan, partisipasi jajaran Imigrasi Tangerang dalam kegiatan ini sejalan dengan semangat reformasi birokrasi dan transformasi pelayanan publik yang humanis.
“Kami ingin memastikan bahwa kehadiran Imigrasi tidak hanya dirasakan melalui layanan keimigrasian, tetapi juga melalui kontribusi sosial yang nyata. Ini adalah bagian dari komitmen kami dalam membangun kepercayaan publik,” tambahnya.
Kegiatan tersebut juga dihadiri langsung oleh Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan Republik Indonesia, Agus Andrianto, yang menegaskan bahwa perayaan Hari Bakti Imigrasi harus mampu memberikan dampak positif dan dirasakan langsung oleh masyarakat.
Melalui peringatan HBI ke-76 ini, Kantor Imigrasi Kelas I Khusus Non TPI Tangerang menegaskan komitmennya untuk terus menghadirkan pelayanan prima, profesional, serta berorientasi pada kepentingan masyarakat, sejalan dengan semangat pengabdian kepada bangsa dan negara.
(zher)



