Korantangerang.com,- Tangerang Selatan – Kantor Pertanahan Kota Tangerang Selatan (Kantah Tangsel) melaksanakan kegiatan Asesmen bagi Calon Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) pada Jumat (18/07). Kegiatan ini berlangsung di Aula Kantah Tangsel dan diikuti oleh 88 pegawai non-ASN atau Pegawai Pemerintah Non Pegawai Negeri (PPNPN).Senin (21/7/2025).
Kepala Kantor Pertanahan Kota Tangerang Selatan, Shinta Purwitasari, turut hadir dan meninjau langsung pelaksanaan asesmen tersebut. Kehadiran beliau bertujuan memastikan jalannya kegiatan berlangsung tertib, lancar, dan sesuai dengan prosedur yang telah ditetapkan.
“Asesmen ini merupakan bagian penting dalam proses seleksi PPPK. Kami ingin memastikan pelaksanaannya berjalan dengan objektif dan transparan,” jelas Shinta.
Asesmen ini mencakup tiga jenis uji kompetensi, yakni Kompetensi Teknis, Manajerial, serta Sosial Kultural, dengan total sebanyak 154 soal yang harus diselesaikan para peserta.
Kegiatan ini menjadi langkah nyata Kantah Tangsel dalam meningkatkan kualitas sumber daya manusia dan pelayanan publik, sejalan dengan semangat reformasi birokrasi yang tengah didorong oleh Kementerian ATR/BPN .Pungkasnya.(Aderiza).