korantangerang.com – Tak hanya di Indonesia , nasi ternyata menjadi salah satu makanan pokok yang di konsumsi oleh sebagian masyarakat dunia lho. Nasi sendiri dianggap sebagai makanan yang kaya akan kandungan karbohidrat, sebuah kandungan yang bisa membuat seseorang memiliki energi yang cukup untuk melakukan banyak aktifitas sehari-hari. Hanya saja, jika kita ingin mendapatkan sumber karbohidrat lainnya, kita bisa mengkonsumsi beberapa makanan pengganti nasi yang mengenyangkan seperti sebagai berikut,
Nasi putih telah dianggap sebagai makanan pokok yang sulit tergantikan. Namun, kini banyak orang yang bisa memberikan efek mengenyangkan yang sama dengan nasi putih, namun dianggap sebagai nasi yang jauh lebih sehat bagi tubuh. Tercatat, dalam setiap 100 gram nasi merah kita akan menemukan kandungan karbohidrat sebanyak 38.8 gram, 3.75 protein, hampir setengah gram lemak, dan 179,5 kalori. Nasi merah dianggap baik bagi saluran pencernaan karena nasi ini memiliki banyak kandungan serat.
Kentang ternyata juga menjadi salah satu pengganti nasi yang banyak diminati oleh banyak orang. Yang lebih mengenyangkan adalah kentang bisa memberikan efek kenyang namun tidak akan terlalu banyak kalori. Hal ini berarti, kentang akan sangat baik untuk dikonsumsi bagi kita yang ingin melakukan program diet. Hanya saja, kita tetap harus memperhatikan proses pengolahan kentang. Mengingat kentang yang di goreng justru akan tidak sehat bagi kesehatan. Konsumsilah kentang yang dikukus atau direbus saja sehingga kita akan tetap mendapatkan nutrisi karbohidrat kompleks dan serat.
Oatmeal kini mulai cukup populer untuk dikonsumsi oleh masyarakat yang mendambakan makanan sehat bagi kesehatan jantung. Oatmeal yang dibuat dari gandum bisa dipadukan dengan berbagai bahan makanan lain yang nikmat dan mengenyangkan. Makanan yang kaya serat ini juga akan menjaga kesehatan saluran pencernaan dengan baik. @Dewi