Camat Karawaci Hadiri Penutupan Sementara Pertemuan Rutin FORMAT Akhlaqul Karimah


Kota Tangerang – Camat Karawaci Achmad Zuldin Syafii menghadiri sekaligus memberikan sambutan pada kegiatan Penutupan Sementara Pertemuan Rutin Forum Majlis Ta’lim (FORMAT) Akhlaqul Karimah Kecamatan Karawaci menjelang Bulan Suci Ramadhan 1447 Hijriah. Kegiatan tersebut dilaksanakan di Gedung TCC, Selasa (13/1/2026).

Dalam kesempatan tersebut, Camat Karawaci menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada seluruh pengurus serta anggota FORMAT Akhlaqul Karimah yang selama ini aktif berperan dalam pembinaan keagamaan dan akhlak di tengah masyarakat.

“Saya mengapresiasi peran FORMAT Akhlaqul Karimah yang secara konsisten menjadi garda terdepan dalam pembinaan keagamaan dan pembentukan akhlak masyarakat di Kecamatan Karawaci. Kegiatan majelis ta’lim memiliki peran strategis dalam memperkuat nilai keimanan dan ukhuwah,” ujar Achmad Zuldin Syafii.

Ia menambahkan, keberadaan majelis ta’lim tidak hanya menjadi wadah menimba ilmu agama, tetapi juga berkontribusi dalam membentuk karakter masyarakat yang berakhlakul karimah, sejalan dengan visi dan motto Kota Tangerang.

“Melalui kegiatan-kegiatan keagamaan seperti ini, diharapkan tercipta masyarakat yang religius, berkarakter, serta mampu menjaga kebersamaan dan keharmonisan lingkungan,” tambahnya.

Penutupan sementara pertemuan rutin FORMAT Akhlaqul Karimah ini dilakukan sebagai bentuk persiapan menyambut Bulan Suci Ramadhan 1447 H, dengan harapan seluruh anggota dapat menjalankan ibadah dengan lebih khusyuk dan penuh keberkahan.(zher)


Next Post

Ikrar Setia NKRI di Lapas Cilegon, Kanwil Ditjenpas Banten Tegaskan Pembinaan Berkelanjutan dan Penguatan Deradikalisasi

Sel Jan 13 , 2026
KORANTANGERANG.COM-Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Kanwil Ditjenpas) Banten melaksanakan kegiatan Ikrar Setia kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) bagi warga […]