Zona Integritas Pelayanan Satu Pintu Di Kejari Kota Tangerang Terus Dipertahankan


Kota Tangerang – Zona integritas Kejaksaan Negeri (Kejari) Kota Tangerang berlaku untuk semua pegawai kejaksaan tak terkecuali.

”Kita membangun zona integrita WBK (Wilayah Bebas Korupsi) dan WBBM (Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani) supaya disiplin pegawai yang bekerja di sini,” ujar Kepala Kejari Kota Tangerang, I DG Wirajana, SH MH selesai apel upacara di halaman Kejaksaan, Jalan TMP Taruna, Kamis (18/6/2020).

Dicanangkan zona integritas dimaksudkan untuk menutup celah korupsi, kata Kepala Kejari yang baru satu pekan bertugas di Kota Tangerang menggantikan Robet Pelealu, SH MH karena memasuki masa pensiun.

“Wilayah bebas korupsi dan wilayah birokrasi bersih dan melayani, saat ini pelayanan konsultasi hukum sudah berjalan. Juga konsultasi hukum lewat webset juga sudah berjalan. Itu harus kita pertahankan,” tutur Wirajana.

Wirajana mengatakan, pelayanan umum tilangan sudah berjalan Senin sampai Kamis di kejaksaan. Hanya pada Jumat, tilangan mengambilnya di Gerai Balaikota Mall, sekalian belanja.

“Khusus hari Jumat biar tidak ada penumpukan di kantor kejaksaan supaya pelayanan yang lain juga bisa berjalan,” ucap Wirajana.

Menurut Wirajana, pelayanan tilangan sama petugasnya juga sudah berjalan bagus. Pelayanan satu pintu juga berjalan dengan baik. Kalau masih ada kendala kecil itu biasa namnya juga lagi adaptasi.

“Ini semua hasil kerja keras para kepala seksi (Kasi) dan pegawai kejaksaan yang bahu membahu supaya terwujudnya wilayah Integritas,” ungkap Wirajana.

Kerja kerasnya Kasi Pidum, kata Wirajana, sebagai palang pintunya pidana umum juga kerja kerasnya Kasubagbin sebagai kepala kantor. “Kalau tidak ada Kasubagbin tidak ada yang urus kantor sebesar ini,” urai Kepala Kejari selesai memusnahkan barang bukti di halaman parkir belakang Kantor Kejaksaan.

Semua di kejaksaan punya tanggung jawab dan peran masing masing. Kasi Datun, Kasi Pidsus, Kasi Intel pun bekerja sama. Juga Kasubagbin, Kasi Barang Bukti juga pegawai.(zher).


Next Post

ASPRINDO Kembali Salurkan Bantuan Kepada Warga Kelurahan Cipete

Kam Jun 18 , 2020
Kota Tangerang – Asosiasi Pengusaha Bumiputera Nusantara Indonesia (ASPRINDO) bersama Kementrian Sosial menyalurkan bantuan sembako dari Presiden kepada masyarakat terdampak […]