Tim Investigasi Pembangunan Kodam XIV/Hasanuddin Kunjungi Korem 142/Tatag


Mamuju – Kasrem 142/Tatag Kolonel Inf. Yusuf Sampetoding yang didampingi Kasilog Korem 142/Tatag Kolonel Czi Bambang menerimaTim ivestigasi pemeliharaan bangunan, bangfas dan Harpraslat TA 2020/2021 di Satuan jajaran Kodam XIV/Hasanuddin di ruang kehormatan Korem 142/Tatag Jl. Abdul Malik Pattana Endeng Mamuju Prov. Sulbar.

Kedatangan Tim pengawas Harbang di Korem 142/Tatag dan Satuan jajarannya dalam rangka melihat kondisi bangunan tahun 2020 dan tahun 2021 yang saat ini sementara berlangsung pembangunannya.

Ketua Tim ” A ” pengawasan pembangunan dan Harbang Letkol Inf. Darwis ketika dihubungi lewat telpon genggamnya mengatakan selama empat hari tim yang dipimpinnya akan berada di Wilayah Korem 142/Tatag guna melakukan investigasi dan pengawasan terhadap pembangunan tahun 2020 dan tahun 2021, Jum’at (21/05/21).

“kami akan mengunjungi seluruh Kodim dalam jajaran Korem 142/Tatag untuk melihat langsung kondisi bangunan yang ada,”ucap Letkol Inf.Darwis

Ditambahkan pula bahwa telah melakukan pengawasan dan investigasi di Kodim 1428/Mamasa dan Kodim 1418/Mamuju serta Makorem 142/Tatag. “Selanjutnya akan menuju ke Kodim 1427 Pasangkayu.”tandas Letkol Inf. Darwis

Nampak terlihat Dandenzibang 2/XIV Hasanuddin Letkol Czi Satar Budiharianto mendampingi Tim Pengawasan Pembangunan dan Harbang Kodam XIV/Hasanuddin.(*).


Next Post

Taman Bambu Ganti Konsep, Pemkot Tangerang Kucurkan Anggaran

Jum Mei 21 , 2021
Kota Tangerang – Pemerintah Kota Tangerang melalui Dinas Budaya, Pariwisata dan Pertamanan (Budparman) akan memperbaiki Taman Bambu dan anggaran sudah […]