KORANTANGERANG.COM – Pembangunan pariwisata suatu daerah tidak lepas dari kebijakan pemerintah dan dukungan dari stakeholder serta masyarakat. Demikian dikatakan Ketua BPC PHRI Kabupaten Serang, Suherman. Rabu, (2/5).
Menurut Herman, pariwisata terbukti telah mengangkat kehidupan masyarakat, karena sektor ini mampu menggerakkan roda perekonomian di segala lapisan masyarakat.
“Untuk itu menumbuhkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya dukungan semua pihak terhadap pengembangan di sektor kepariwisataan,” terang Herman.
Melalui program kelompok Sadar Wisata (Darwis), kata Herman diharapkan masyarakat mampu ikut serta menjaga keamanan, kenyaman, kebersihan objek wisata.
“Gerakan ini juga untuk menumbuhkan kesadaran masyarakat agar siap untuk berperan sebagai tuan rumah dan memahami, mampu serta bersedia untuk mewujudkan Sapta Pesona di lingkungannya yang meliputi unsur-unsur, Aman, Tertib, Bersih, Sejuk, Indah, Ramah, dan Kenangan,” jelas Hermab yang juga General Manager Hotel Puri Retno.
Herman juga berharap kepada pemerintah Kabupatem Serang, program gerakan Darwis ini dapat di tambah volume setiap tahunnya. “Kita berharap kepada pemerintah, agar volume kegiatan Darwis ditambah, dan pelaksanaannya bisa sampai ke desa ataupun RT,” harap Herman. @WIRI.