Peringati Hari Raya Waisak, 19 Warga Binaan Lapas Kelas IIA Tangerang Mendapatkan Remisi Khusus


TANGERANG – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Tangerang Kantor Wilayah Kemenkumham Banten melaksanakan kegiatan pemberian Remisi Khusus Hari Raya Waisak 2567 BE/2023 M kepada Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Buddha yang bertempat di Ruang Layanan Interkom, pada Minggu (4/6).

Hadir dalam kegiatan diantaranya yaitu Kepala Seksi Bimbingan Narapidana, Lidna Komaladewi, Kepala Subseksi Registrasi, Lulu Nurjannah, Staf Registrasi dan Pegawai yang bertugas. Kegiatan ini dimulai pada pukul 09.00 sampai dengan selesai.

“Pemberian Remisi ini diberikan sebagai bentuk hak bagi Warga binaan yang beragama Buddha pada momentum perayaan Hari Raya Waisak 2567 BE yang sudah kami laksanakan dengan baik pada hari ini.” Ucap Kepala Seksi Bimbingan Narapidana, Lidna Komaladewi.

Kegiatan diawali dengan pembacaan Surat Keputusan Remisi Hari Raya Waisak dari Menteri Hukum dan HAM yang dibacakan oleh Kepala Subseksi Regitrasi kepada Warga Binaan yang mendapatkan remisi.

Sebanyak 19 (Sembilan Belas) Orang warga binaan mendapatkan remisi khusus hari raya Waisak Tahun 2023 ini. Pemberian remisi ini diberikan oleh Kepala Seksi Bimbingan Narapidana secara simbolis kepada 2 (dua) orang perwakilan warga binaan.

Kegiatan dilanjutkan dengan Sambutan oleh Kepala Seksi Bimbingan Narapidana. Pada amanatnya, beliau mengucapkan selamat kepada warga binaan yang mendapatkan remisi serta menghimbau kepada mereka untuk tetap berkelakuan baik serta menjalani pidana dan segala aturan didalam Lapas dengan benar.

“Sejatinya, remisi ini diberikan sebagai hak dari seorang warga binaan yang telah menjalankan kewajibannya dengan baik selama didalam Lapas. Tetap berkreasi dan semangat untuk menjadi pribadi yang lebih baik lagi.” Tutur Lidna.

Kegiatan pemberian Remisi Khusus Hari Raya Waisak berjalan lancar dan ditutup dengan foto bersama.


Next Post

Babinsa Ngadirenggo, Sertu Edi Kuswanto: Penjaga Tradisi Adat Warisan Budaya Desa

Ming Jun 4 , 2023
Trenggalek – Babinsa Ngadirenggo, Sertu Edi Kuswanto anggota Koramil 0806/02 Pogalan jajaran Kodim 0806/Trenggalek, hadir sebagai pahlawan yang memelihara dan […]