Lantamal V Surabaya Renovasi 47 Rutilahu Di Kabupaten Pacitan

Lantamal V Surabaya Renovasi 47 Rutilahu Di Kabupaten Pacitan.

Pacitan – TNI AL dalam hal ini Lantamal V Surabaya bekerjasama dengan Pemerintah Provinsi Jawa Timur menggelar Operasi Karya Bhakti TNI AL dalam rangka Renovasi Rumah Tinggal Layak Huni (Rutilahu) di Kabupaten Pacitan. Operasi bhakti tersebut menyasar sebanyak 47 rumah warga masyarakat di beberapa wilayah di Kabupaten Pacitan.

Lantamal V Surabaya bekerjasama dengan Pemprov Jatim pada tahun 2021 ini merenovasi rumah tidak layak huni menjadi rumah layak huni sebanyak 132 unit, antara lain di Kabupaten Lamongan 35 unit, Kabupaten Gresik 50 unit dan Kabupaten Pacitan 47 unit,” kata Komandan Pangkalan Utama TNI AL-V, Laksamana Pertama TNI Yoos Suryono Hadi saat acara pembukaan Karya Bhakti TNI AL di Desa Sirnoboyo, Senin (18/10/21).

Komandan Lantamal V Laksma TNI Yoos Suryono Hadi M.Tr.(Han).,M.Tr.Opsla menyatakan, mewujudkan hunian masyarakat yang layak dan sehat melalui program renovasi Rutilahu ini merupakan bukti kepedulian TNI AL bersama Pemprov Jatim. Terlebih, perbaikan kondisi sosial ekonomi, keamanan dan kenyamanan masyarakat merupakan salah satu aspek sistem pertahanan nasional.

Komandan Lantamal V juga berpesan agar pelaksanaan program renovasi Rutilahu ini berlangsung sesuai aturan serta mengedepankan kegotong royongan di masyarakat.

Sementara, bupati Pacitan Indrata Nur Bayuaji sangat mengapresiasi upaya Lantamal V Surabaya yang telah turut membantu mewujudkan rumah layak huni bagi masyarakat tidak mampu di Kabupaten Pacitan.

“Insya Allah ini sangat membantu kami dalam membantu mempercepat pengentasan kemiskinan,” ungkap Bupati.

Mengatasi masalah kemiskinan lanjut Bupati, sama halnya dengan mengatasi covid 19. Karena dipengaruhi banyak faktor, menyelesaikan permasalahan kemiskinan harus melibatkan seluruh stakeholder. Baik itu pemerintah, organisasi, komunitas sosial, TNI Polri, swasta dan yang lainya.

“Memang harus kita keroyok bersama yang namanya kemiskinan itu karena berkaitan dengan banyak hal untuk itu kami mohon kita semua peduli dengan masalah kemiskinan dengan bidang kita masing-masing,” katanya.

Selain melakukan renovasi Rutilahu dalam Karya Bhakti TNI AL ini Lantamal V Surabaya juga akan melakukan vaksinasi massal.(*)


Next Post

Stevany UMKM Karang Tengah yang Mengubah Hobi Jadi Cuan

Sen Okt 18 , 2021
Kota Tangerang – Memiliki hobi crafting, Stevany Eka Leoni warga Kelurahan Pedurenan, Kecamatan Karang Tengah kini dikenal sebagai UMKM sukses […]