Kodim 0805/Ngawi Terima HT Handle Hibrid Permudah Komunikasi


NGAWI – Dalam rangka mempermudah Komunikasi untuk para personel satuan Jajaran Kodam V/Brawijaya, Kodim 0805/menerima dukungan HT Handle Hibrid yang diserahkan oleh Denhub Rem 081/Dsj bertempat di ruang data Makodim Jl. Ja Suprapto No. 01 Ngawi, Selasa (21/07/2020).

Sebelum diserahkan ke Kodim 0805/Ngawi terlebih dulu Danden Hub Rem 081/Dsj Letkol Chb Syahril Syam memberikan pengarahan dan pemahaman tentang tata cara penggunaan dan pengoprasian HT Handle Hibrid ini.

Letkol Chb Syahril Syam menyampaikan bahwa pemakaian perangkat HT ini persis seperti HP android kita, jadi yang menerima harus bertanggung jawab atas penggunaan barang serta perawatan, selain itu harus selalu melekat di badan kita.

Sementara itu Kasdim 0805/Ngawi Mayor Inf Wiyono menyampaikan dengan adanya dukungan HT Handle Hibrid ini, kami sebagai satuan Komando Kewilayahan sangat berterima kasih sekali.

“Karena ini sangat mendukung sekali, karena kedepannya Alkom HT Handle Hibrid ini memudahkan Personel yang ada di lapangan serta memudahkan pimpinan untuk memantau secara langsung di wilayah,”tuturnya.

Ia juga berpesan kepada anggota Kodim 0805/Ngawi yang menerima dukungan HT Handle Hibrid ini apa yang sudah di sampaikan oleh Dan Den Hub Rem 081/Dsj Letkol Chb Syahril Syam tentang tata cara penggunaan dan pengoperasian nya agar betul-betul di pahami. (*).


Next Post

FGD Penyusunan Rencana Strategis DPAD 2021-2026 Tangsel Dibuka Airin

Sel Jul 21 , 2020
Tangsel – Walikota Tangerang Selatan (Tangsel), Airin Rachmi Diany hadiri FGD Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah di Gedung Dinas Perpustakaan […]