Kodim 0802/Ponorogo Gelar Pembinaan Peningkatan Kemampuan Keluarga Besar TNI

Kodim 0802/Ponorogo Gelar Pembinaan Peningkatan Kemampuan Keluarga Besar TNI

Ponorogo – Kodim 0802/Ponorogo hari ini menggelar kegiatan pembinaan peningkatan kemampuan Keluarga Besar TNI (KBT) bertempat di Balai Prajurit Kodim 0802/Ponorogo, Kamis (02/12/2021).

Kegiatan yang mengambil tema ” Melalui Pembinaan Kemampuan Keluarga Besar TNI, KBT Menjadi Organisasi Masyarakat Yang Profesional dan Militan Guna Mendukung Tugas Pokok TNI AD ” tersebut dihadiri antara lain : Kasdim 0802/Ponorogo, Mayor Inf Misirin; Pasiter Kodim 0802/Ponorogo, Kapten Arm. Sutami Pena; Ketua GMFKPPI Kab. Ponorogo, Ranu; Ketua FKPPI Kab. Ponorogo, Mustofa; Sekretaris PPM Kab. Ponorogo, Darwati; Ketua Ranting FKPPI se-Kab. Ponorogo beserta perwakilan anggota.

Komandan Kodim 0802/Ponorogo, Letkol Inf Muhammad Radhi Rusin, S.I.P dalam sambutan yang dibaca Kasdim 0802/Ponorogo diantaranya menyampaikan bahwa digelarnya kegiatan tersebut bertujuan untuk mendukung tugas pokok TNI AD.

“Ini merupakan salah satu wujud silaturahmi dan sinergitas TNI dalam mengemban fungsi teritorial serta menumbuhkan kesadaran Bela Negara bagi Keluarga Besar TNI untuk mendukung tugas pokok TNI AD dalam membantu kesulitan rakyat serta menjaga maupun mempertahankan kedaulatan NKRI,”kata Dandim 0802/Ponorogo dalam sambutan yang dibaca Kasdim 0802/Ponorogo.

Selanjutnya menyikapi perkembangan situasi saat ini, termasuk tentang covid-19, Dandim 0802/Ponorogo mengajak semua KBT khususnya di Kodim 0802/Ponorogo untuk bersama-sama aktif dalam upaya penanggulangan pandemi covid-19.

“Mari kita bersama-sama membantu masyarakat dan pemerintah dalam penanggulangan virus Covid-19 dengan ikut melaksanakan pengawasan dalam upaya pendisiplinan protokol kesehatan kepada masyarakat dan juga lingkungan kita ” .

Melalui sambutan, Dandim 0802/Ponorogo juga mengajak para hadirin agar meningkatkan rasa cinta tanah air, wawasan kebangsaan dan kesadaran bela negara guna mewujudkan keeratan hubungan dalam rangka kepentingan pertahanan Negara.

Usai sambutan, kegiatan berlanjut pada pemberian materi antara lain : Pokok-Pokok Kebijakan Pimpinan TNI AD dalam bidang Ter tahun 2021 oleh Kapten Arm. Sutami Pena; Profesionalisme dan Sinergitas KB FKPPI, GM. FKPPI, PPM, dan HIPAKAD dengan TNI AD oleh Kapten CKU Iskandar serta materi Bela Negara dan Wawasan Kebangsaan oleh Kapten Inf Agus Yudho.(*)


Next Post

Semangat Babinsa Kodim 0802/Ponorogo Sukseskan Program Vaksinasi Covid-19 di Wilayah Binaan

Jum Des 3 , 2021
Ponorogo – Dalam rangka menyukseskan program pemerintah khususnya tentang vaksinasi covid-19, Kodim 0802/Ponorogo melalui para Bintara Pembina Desa (Babinsa) terus […]