Kota Tangersng – Pemerintah Kecamatan Periuk akan menggelar Car Free Day (CFD) Kecamatan Periuk pada Minggu, 14 Desember 2025, mulai pukul 06.30 WIB, bertempat di Jalan Villa Grand Tomang, Kelurahan Periuk, Kota Tangerang.
Kegiatan Car Free Day ini diselenggarakan sebagai upaya mendorong masyarakat untuk menerapkan pola hidup sehat sekaligus meningkatkan kepedulian terhadap lingkungan. Beragam kegiatan disiapkan, di antaranya senam bersama, pelayanan kesehatan, pemberdayaan UMKM, serta program sedekah sampah.
Program sedekah sampah menjadi salah satu agenda unggulan dalam kegiatan tersebut. Sampah yang dikumpulkan akan dikelola dan hasilnya disalurkan untuk bantuan bencana di Semurup dan Aceh. Masyarakat diimbau membawa sampah yang dapat didaur ulang seperti kardus, kertas, botol plastik, botol kaca, kaleng, galon, produk plastik, dan besi.
Camat Periuk Nanang Kosim mengatakan, Car Free Day bukan sekadar kegiatan olahraga, tetapi juga sarana edukasi dan penguatan kepedulian sosial masyarakat.
> “Kegiatan Car Free Day Kecamatan Periuk ini kami selenggarakan sebagai upaya mendorong masyarakat untuk menerapkan pola hidup sehat sekaligus meningkatkan kepedulian terhadap lingkungan. Melalui senam bersama, pelayanan kesehatan, UMKM, dan program sedekah sampah, kami berharap terbangun kebersamaan serta kesadaran sosial warga untuk Periuk yang lebih sehat dan berkelanjutan,” ujar Nanang Kosim.
Ia menambahkan, keterlibatan aktif masyarakat sangat dibutuhkan agar kegiatan ini dapat berjalan optimal dan memberikan manfaat nyata bagi lingkungan serta sesama.
Melalui kegiatan Car Free Day ini, Pemerintah Kecamatan Periuk mengajak seluruh warga untuk berpartisipasi dan meramaikan kegiatan bersama demi mewujudkan lingkungan yang sehat, bersih, dan berkelanjutan.(zher)



