Jalan Terhubung ,Transportasi Jadi Murah


Donggala –Pembangunan fisik Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reg 104 yang dilaksanakan oleh Kodim 1306/Donggala memberi manfaat yang sangat banyak bagi warga desa Bakubakulu, terutama pembangunan fisik jalan yang menghubungkan desa tersebut dengan Desa Bobo, Selasa (26/03/2019).

Salah satunya yang dirasakan oleh ibu Wenah (52) warga desa yang kesehariannya bertani menyampaikan dengan akses jalan yang sudah dibangun oleh satgas TMMD secara tidak langsung sudah membawa dampak yang positif diantaranya adalah bisa menekan ongkos produksi yaitu di biaya taransportasi akan lebih murah.

“Bagi kami petani disini pak, diantaranya adalah bisa menekan ongkos produksi yaitu di biaya taransportasi akan lebih murah. ” ungkap ibu Wenah.

Saat ini ibu Wenah kebetulan sedang panen kunyit.Dirinya berharap,dengan menurunya ongkos produksi maka juga akan menambah penghasilanya. (*)


Next Post

Wisata Olahraga Sambil Belajar di Lokasi TMMD 104

Sel Mar 26 , 2019
SIGI – Melihat dan mengetahui Desanya dibangun TNI melalui Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler Ke 104 Kodim 1306/ Donggala. […]