korantangerang – Kampung Bungaok Rt 04/02 merupakan kampung keluarga berencana (KB) yang terintegrasi langsung oleh dinas terkait,salah satunya BKKBN (badan kependudukan keluarga nasional).
Pada Rabu (08/11) ,kampung ini di kunjungi oleh BKKBN dan anggota Komisi IX DPR RI dari fraksi PKB Dra.Hj.Masrifah , M.A. Di mana kampung ini mendapatkan apresiasi positif tentang ketahanan keluarga dari seluruh instansi, bahkan anggota DPR RI.
Drs.Hj.Masrifah selaku anggota DPR RI Komisi XI mengatakan kepada korantangerang.comĀ bahwa kampung Bungaok desa caringin ini kecamatan legok ini merupakan kampung binaan oleh BKKBN di mana kampung ini merupakan kampung yang sukses dalam melaksanakan keluarga berencana.Kampung KB ini nantinya akan terintegrasi oleh kementerian lain,seperti olah raga,maka akan terintegrasi oleh kementerian oleh raga,dan pendidikan maka akan terintegrasi dengan kementerian pendidikan,kemudian seterusnya.katanya
Dirinya juga mengajak kepada masyarakat desa Caringin ini dan masyarakat indonesia untuk merencanakan keluarga, artinya di sini bukan hanya pembatasan untuk membuat anak saja,akan tetapi dari semenjak dini di rencanakan,seperti menjelang pernikahan,masa pernikahan dan lanjut usia,sehingga ketahanan keluarga akan semakin baik jika ini di rencanakan dengan baik pula.
Bukan itu saja Kata Masrifah, di sini pula perlu adanya pembangunan keluarga yang di mulai dari orang Sekasur,sedapur,sesumur, sekampung dan salembur.
“Di himbau kepada masyarakat agar selalu menjaga ketahanan keluarga,serta tidak mudah di perdaya oleh Handphone yang akan menjerumuskan ketahanan keluarga kita,mulailah hal ini dari genggaman kita,alat kominikasi harus di gunakan dengan baik,bukan untuk bermain di belakang layar.”suami istri harus bisa melakukan komunikasi dengan baik secara langsung,bukan dengan alat komunikasi” harap Masrifah mengakhiri (Mulyadi)