Tangerang – Setelah melaksanakan PPKM guna mematuhi Protokol Kesehatan Covid 19, Rabu 17 Peb 2021 Koramil 01 Teluknaga melaksanakan patroli pemantauan wilayah Desa Tanjung Burung mengecek kampung-kampung tentang situasi akibat curah hujan yang cukup lebat dalam rangka mengantisipasi banjir dan genangan air.
Patroli dilaksanakan oleh Danramil 01/ Teluknaga bersama 4 org Babinsa dengan Patroli bersepeda motor dan perahu menyusuri sekitar Sungai Cisadane Kp. Kandang Genteng.
Bersama Warga setempat melaksanakan pembersihan dan perbaikan pinggir jalan yang longsor akibat derasnya arus Sungai Cisadane dekat Kampung Kandang Genteng Desa Tanjung Burung Kec. Teluknaga yang akan diperbaiki oleh swadaya masyarakat dan tokoh tokoh setempat.
“Dalam setiap kegiatan selalu menerapkan Protokol kesehatan guna memutus mata rantai penularan Virus Covid 19,”pungkas Danramil.(zher).



