Babinsa Koramil 0801/01 Pacitan Selalu Dampingi Dan Pantau Pelaksanaan Vaksinasi

Babinsa Koramil 0801/01 Pacitan Selalu Dampingi Dan Pantau Pelaksanaan Vaksinasi

Pacitan – Program Vaksinasi Covid-19 di wilayah Kabupaten Pacitan telah berjalan di berbagai Faskes maupun kelurahan setempat, dengan sasaran masyarakat di wilayah tersebut, guna untuk mensukseskan program Vaksinasi nasional.

Dalam kesempatan kali ini Babinsa Koramil 0801/01 Pacitan Kodim 0801 Pacitan Serda Agus Supriyanto melakukan pendampingan dan memantau kegiatan Vaksinasi yang di selenggarakan di Gedung Kelurahan Ploso Kecamatan Pacitan Kabupaten Pacitan, Sabtu (01/01/2022).

Kegiatan pendampingan yang dilakukan Serda Agus Supriyanto adalah upaya dalam rangka memberikan rasa aman bagi warga yang mengikuti Vaksinasi. Vaksin Covid-19 ini aman dan halal, jadi saya harap warga tenang dan jangan percaya isu hoax yang berkembang di media sosial.

“Kami akan selalu aktif mendukung penuh segala kegiatan Pemerintah demi mensukseskan Vaksinasi dan upaya menciptakan wilayah sehat dan kondusif”, Ungkap Babinsa.

“Kami juga akan selalu hadir untuk memberikan pendampingan dan pengawasan terhadap pemberian vaksin di wilayah”, pungkas Serda Agus Supriyanto.

Lebih lanjut, dirinya juga berpesan kepada penerima vaksin, meskipun sudah divaksin diharapkan tetap mematuhi protokol kesehatan yang sudah dianjurkan pemerintah.

“Kami juga himbau kepada warga yang sudah menerima vaksin, agar tetap disiplin menerapkan Protokol kesehatan, sebab itu juga merupakan salah satu kunci memutus mata rantai penyebarannya,”tutur Babinsa.(*)


Next Post

Menyongsong Tahun Baru 2022, Kodim Madiun Gelar Do'a Bersama Untuk Negeri

Sab Jan 1 , 2022
Madiun – Menjelang akhir tahun 2021 dan menyambut Tahun Baru 2022, dengan tetap mematuhi protokol kesehatan Covid-19, Kodim 0803/Madiun menggelar […]