Camat Neglasari Pimpin Evaluasi Satgas Operasional dan Bentor, Tekankan Optimalisasi Kebersihan Wilayah


8KOTA TANGERANG – Camat Neglasari, Iwan Mulyawan, didampingi Kepala Subbagian Umum dan Kepegawaian (Kasubag Umpeg) Kecamatan Neglasari, Marisa Purnama Sari, serta Kepala Seksi Tata Pemerintahan Asep Rodian, memimpin rapat evaluasi kinerja seluruh Satgas Operasional dan petugas Bentor Kecamatan Neglasari, terkait penanganan kebersihan lingkungan wilayah kecamatan, Selasa (26/1/2026).

Rapat evaluasi tersebut digelar sebagai upaya penguatan koordinasi, peningkatan disiplin kerja, serta optimalisasi pelayanan kebersihan kepada masyarakat. Dalam arahannya, Camat Neglasari menegaskan pentingnya peran Satgas Operasional dan petugas Bentor sebagai garda terdepan dalam menjaga kebersihan dan kenyamanan lingkungan.

“Petugas kebersihan adalah ujung tombak pelayanan di lapangan. Saya minta seluruh Satgas Operasional dan Bentor bekerja lebih optimal, responsif, dan konsisten dalam menjaga kebersihan lingkungan. Ini bukan hanya soal tugas, tapi juga bentuk tanggung jawab kita kepada masyarakat,” ujar Iwan Mulyawan.

Ia juga menekankan pentingnya kedisiplinan waktu kerja, pemerataan area tugas, serta peningkatan koordinasi antarpetugas agar tidak ada wilayah yang terlewat dari penanganan kebersihan.

“Kita ingin Neglasari tetap bersih, rapi, dan nyaman. Untuk itu, sinergi dan komunikasi di lapangan harus terus diperkuat. Jika ada kendala, segera laporkan agar bisa ditindaklanjuti dengan cepat,” tambahnya.

Lebih lanjut Camat mengatakan bahwa evaluasi ini juga menjadi bagian dari pembinaan internal untuk meningkatkan kinerja aparatur dan petugas lapangan.

“Melalui rapat evaluasi ini, kami ingin memastikan seluruh petugas memahami tugas dan tanggung jawabnya masing-masing. Selain itu, kami juga terus mendorong peningkatan etos kerja, kedisiplinan, serta profesionalisme dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat,” jelas Camat.

Ia menambahkan, pihaknya akan terus melakukan monitoring dan pendampingan administratif agar seluruh petugas dapat bekerja sesuai standar operasional prosedur yang telah ditetapkan.

“Harapannya, kinerja kebersihan di Kecamatan Neglasari semakin baik dan berdampak langsung pada kualitas lingkungan yang dirasakan warga,” tutupnya.

Rapat evaluasi tersebut diikuti oleh seluruh Satgas Operasional dan petugas Bentor Kecamatan Neglasari. Kegiatan berlangsung dengan suasana dialogis, di mana para petugas juga diberikan kesempatan untuk menyampaikan masukan serta kendala yang dihadapi di lapangan. (Advetorial).


Next Post

Meski Banjir Surut, Petugas DLH Kota Tangerang Tetap Siaga Bersihkan Lingkungan Warga

Sel Jan 27 , 2026
KOTA TANGERANG – Setelah air banjir berangsur surut di sejumlah wilayah Kota Tangerang, perjuangan belum sepenuhnya usai. Di tengah sisa […]