Tim Kesehatan Kodam Jaya Chek Kesehatan Personel Satgas TMMD 106


Sukawangi – Untuk menjamin kesehatan personel satuan tugas Tentara Manunggal Masuk Desa (TMMD) ke 106 yang sedang melaksanakan kegiatan fisik mengecoran jalan desa di wilayah Kodim 0509/Kab.Bekasi

Pasiter Kodim 0509/Kab.Bekasi Kapten Inf Budi Wiyono mengatakan perlu di datangkan tim kesehatan Kodam Jaya ke lokasi pelaksanaan TMMD 106 bertempat di Kampung Pangeran RT 016 RW 006 Dusun II Desa Sukadays Kec. Sukawangi Kab. Bekasi, Rabu (9/10/2019)

Kehadiran tim Kesdam Jaya ini perlu dilakukan selain menjamin kesehatan juga menambah moril para personel satgas TMMD 106 yang sejak sepekan ini bekerja membersihkan jalan yang akan di cor, ujar Pasiter

Terlihat beberapa personel Satgas mengantri untuk memeriksakan tensi dan kesehatannya

“Tim Kesdam Jaya juga rencananya bukan hanya melayani pengechekan personel satgas saja namun apabila warga sekitar lokasi TMMD 106 ada yang sakit dan ingin berobat juga akan dilayani oleh tim kesehatan,”pungkas Pasiter.(*).


Next Post

Lurah Cibodas Dinilai Timpang Dalam Melayani Masyarakat

Rab Okt 9 , 2019
Kota Tangerang – Perihal surat permohonan pembatalan pembentukan RW 13 warga Perumahan Aster, Kelurahan Cibodas, Kecamatan Cibodas, Kota Tangerang yang […]