Tanggap dan Sigap Babinsa Desa Curug Sangereng


Curug – Babinsa Desa Curug Sangereng Koramil 02/Curug Pelda Mistar bersama Ketua RW dan RT meninjau Jembatan yang Longsor di Jalan Kenangan RT.02/06 Desa Curug Sangereng, Kecamatan Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang, Rabu 08/01/2020.

Babinsa Desa Curug Sangereng mendapat laporan dari warga pemilik warung Oji yang berlokasi dekat dengan jembatan tersebut bahwa bahu jalan dijembatan longsor 1 meter, sebelumnya tanah tersebut sudah retak dikarenakan hujan deras yang mengakibatkan banjir pada awal tahun karena tergerus air hujan.”ujar Danramil 02/Curug Kapten Arh Ali Solihin.

Danramil menambahkan, Pelda Mistar bersama perangkat Desa berkoordinasi dengan pihak Paramount Land untuk perbaikan bahu jalan jembatan yang longsor, dikarenakan lokasi jembatan adalah tanah milik Paramount Land yang dipergunakan oleh warga Desa Curug Sangereng dan Warga Perumahan Paramount Land.

Pihak Paramount Land merespon laporan dari Babinsa dan langsung dilaksanakan pengerjaan dengan cara membuat pondasi supaya tanah tidak kembali longsor.(*).


Next Post

Kasdim 0510/Trs Didampingi Danramil 05/Balaraja Serahkan Kunci Bedah Rumah

Rab Jan 8 , 2020
Tangerang – Meningkatkan kesejahteraan masyarakat, Kasdim 0510/Trs Mayor Arh I Wayan Kariana didampingi Danramil 05/Balaraja Kapten Inf Waluyo menyerahkan kunci […]