KORANTANGERANG.com – Pasangan ganda campuran Praveen Jordan/Debby Susanto melaju ke babak perempatfinal China Open Super Series Premier 2016. Mereka akan menghadapi wakil Korea Selatan yakni Choi Solgyu/Chae Yoo Jung.
“Lawan besok harus waspada, karena skill mereka juga bagus,” ujar Debby, seperti dilansir laman resmi PBSI, Jumat (18/11/2016).
“Kali ini kami baru pertama main dari pertama datang, jadi masih adaptasi. Sebenarnya ada untungnya juga kami main rubber, jadi bisa enak pukulan-pukulannya. Untuk pertandingan selanjutnya semoga bisa lebih baik lagi,” timpal Jordan.
Praveen/Debby melaju ke perempatfinal setelah mengalahkan wakil China yakni Liu Yuchen/Chen Lu. Ganda campuran andalan Indonesia ini menang melalui tiga game sengit 17-21, 21-7 dan 21-17.
Pada China Open Super Series Premier 2016, Praveen/Debby menargetkan keluar sebagai juara. Pasalnya pada tahun lalu, mereka hanya berhasil menjadi perempatfinalis setelah dikalahkan oleh Zhang Nan/Zhao Yunlei. @DF