Pelantikan DPK KNPI Kecamatan Balaraja : “Pemuda Untuk Masa Depan”


korantangerang.com – Dewan Pengurus Kecamatan (DPK) Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kecamatan Balaraja Periode 2017 – 2020 akhirnya resmi dilantik.

Pelantikan dilakukan oleh Ketua DPD Kabupaten Tangerang Cucu Abdurrosyid, di Aula Kecamatan Balaraja, Selasa (21/11/2017).

Ketua DPD KNPI Kabupaten Tangerang Cucu Abdurrosyid mengatakan, DPK KNPI Kecamatan Balaraja semoga bisa menjadi lebih baik dari sebelumnya dan mampu merangkul pemuda untuk meningkatkan potensi.

“Berharap segala program ataupun visi misi tidak terganggu dalam penerapannya, dan harus melaksanakannya,” ungkapnya.

Sementara itu, Ketua DPK KNPI Kecamatan Balaraja Hendrawan Kusuma, dengan pedenya menyatakan siap dan pasti bisa menerapkan segala visi misi kepemimpinannya, yakni pemuda berdaya.

“Kita pasti bisa menjalankan visi misi dengan jumlah anggota di kecamatan balaraja, kami upayakan agar program yang dijanjikan dapat diterapkan dengan baik,” ujarnya.

Diketahui, dalam acara pelantikan hadir pula Camat Balaraja,  Danramil Balaraja,  Kapolsek Balaraja, DPK KNPI Se Kabupaten Tangerang, OPK Se Kecamatan Balaraja dan Tokoh Masyarakat Balaraja.
(Mulyadi)


Next Post

Momen Menikah Pasangan Kekasih Korban Persekusi Di Hadiri Kapolresta Tangerang

Sel Nov 21 , 2017
korantangerang.com – Pasangan kekasih yang menjadi korban persekusi sejumlah warga di Kampung Kadu, Kelurahan Sukamulya, Kecamatan Cikupa beberapa waktu yang […]