Lunturnya Egois, Berkah TMMD Kerjakan Rabat Jalan


Tegal- Program TMMD Reg 105 Kodim Tegal tidak hanya merubah akses jalan dari jelek menjaddi bagus. Atau hanya sekedar menajalnkan perintah komandan dan memperbaiki citra TNI di depan khalayak umum. Lebih utamanya adalah mewujudkan kemanunggalan TNI kuat bersama rakyat
Ternyata jurus jitu mutlak berhasil.

Akan terjalinnya kerjasama antara Satgas TMMD dengan warga seitar semakin erat.
Bergandeng tangan bahu membahu mejalankan program pengerjaan rabat jalan di desa setempat buktinya. Bahan material yang sedianya harus diratakan itu dilkerjakan bersama sama. Ada yang mencangkul pasir batu, ada yang bagian mewadahi dan sebgain mengangkatnya untuk djadikan badan jalan.

Pemandangan yang sungguh luar biasa. Meski tanpa dibayar, semua warga ikas menjalankan sengkuyung untuk melakoni tugasnya masing-masing. Ada yang bertugas membawa perlatan. Ada juga yang membawa makanan untuk disantap bersama.

Kerukunan yang terwujud menambah daftar kebaikan yang diberikan oleh Satgas TMMD itu tertulis dalam tinta emas. Entah sampai kapan itu berlangsung, namun senyum warga menandakan bahwa kerinduan untuk bersaa menjadi bukti yang sah.

“semua pangkat dan seragam tidak ada yang berbeda disini. Egois dan sungkan juga tidak ada, semua bekerja membangun desa untuk mewujudkan desa yng makmur dengan fasilitas akses jalan yang baik, “ ujar Dansatgas TMMD, Letkol Inf Richard Arnold. Jumat (19/7). (Pendim).


Next Post

Perencanaan Jalan Yang Tepat, Turut Menyumbang Percepatan Progres

Jum Jul 19 , 2019
Tegal- Setiap hari, progres yang dilakukan oleh Satgas TMMD dalam program pengerjaan rabat jalan ditulis. Hal ini menjadikan percepatan pelaksanaan […]