Koordinasi Kerjasama Lapas Kelas IIA Tangerang Bersama Puskesmas Tanah Tinggi Kota Tangerang


TANGERANG – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Tangerang Kantor Wilayah Kemenkumham Banten melaksanakan pertemuan lintas sektoral dalam rangka menjalin kerjasama antara Lapas Kelas IIA Tangerang dengan Puskesmas Tanah Tinggi Kota Tangerang, pada Rabu (1/2).

Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Kalapas Kelas IIA Tangerang, Yekti Apriyanti bersama dengan Kepala Seksi Bimbingan Narapidana, Kepala Subseksi Bimbingan Kemasyarakatan dan Perawatan, dokter umum dan dokter gigi madya serta dr. Fery Ferdiansyah selaku Kepala Puskesmas Tanah Tinggi Kota Tangerang.

“Giat ini menjadi langkah awal kami bekerjasama dengan Puskesamas Tanah Tinggi dalam memberikan pelayanan kesehatan bagi Warga Binaan Pemasyarakatan dan juga Pegawai yang nantinya akan dilakukan Perjanjian Kerjasama (PKS).” Ucap Kalapas Kelas IIA Tangerang, Yekti Apriyanti.

Koordinasi ini membahas beberapa hal kegiatan pelayanan kesehatan yang kedepannya akan dibuatkan MOU atau Nota Kesepahaman seperti pelayanan yang sudah ditetapkan sebagai tujuan Pemerintah yaitu TB dan HIV, KIA (Kesehatan Ibu dan Anak) seperti imunisasi baik Ibu Hamil dan juga Bayi, beberapa penyakit tidak menular, dan juga beberapa pemeriksaan kesehatan umum seperti asam urat dan juga gula darah.

“Adapun beberapa kegiatan pelayanan kesehatan lainnya adalah IVA Test (Inspeksi Visual Asetat) yang mana bisa dilakukan guna pencegahan kanker rahim atau serviks dan hal ini bisa dilakukan bagi Pegawai dan Warga Binaan Pemasyarakatan.” Ucap dr. Sri selaku dokter gigi madya.

Seluruh pelayanan kesehatan nantinya akan dibuatkan MOU nya sebagai bentuk kerjasama dengan Puskesmas Tanah Tinggi Kota Tangerang dan bisa memberikan seluruh pelayanan kesehatan tersebut di beberapa ksempatan atau moment tertentu.

“Tentunya kami akan selalu berkoordinasi lanjutan dan akan bersurat kepada pihak Puskesmas Tanah Tinggi apabila ingin mengadakan beberapa kegiatan pelayanan kesehatan bagi Pegawai maupun Warga Binaan Pemasyarakatan,” ucap Lidna Komaladewi selaku Kepala Seksi Bimbingan Narapidana. (Red).


Next Post

Hadirkan Kebutuhan Pokok Harga Miring, DKP Kota Tangerang Gelar Gebyar Pangan Murah

Rab Feb 1 , 2023
Kota Tangerang – Sebagai bagian dari rangkaian menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) ke 30 Kota Tangerang, Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang […]