korantangerang.com-Kegiatan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) tahun 2017 tingkat Kecamatan Sukadiri Kabupaten Tangerang di gelar pada Rabu (8/3).
Bertempat di aula Kecamatan Sukadiri di hadiri Anggota DPRD, Bapeda Kabupaten Tangerang, Ekbang Kabupaten Tangerang, seluruh jajaran Kecamatan, Kepala Desa, unsur pendidikan, Polsek, Koramil, MUI, BPD serta tokoh masyarakat dan tokoh pemuda.
Camat Sukadiri, H. Abdullah, S. Sos, M. SI memaparkan, kegiatan musrenbang merupakan agenda rutin tahunan pada tingkat kecamatan.
“Maka dari itu Inti dari kegiatan ini adalah dari kita, untuk kita, dan oleh kita” ujar Camat.
Menurut Camat, wilayah Kecamatan Sukadiri terbagi menjadi 8 Desa dan saat ini masih banyak pembenahan wilayah. Usulan sudah selesai disusun melalui tahapan musrenbang tingkat desa yang kemudian di lakukan pada Pra Musrenbang tingkat Kecamatan beberapa waktu lalu.
Selain itu, dari semua usulan yang di sepakati masih pada perbaikan sarana prasarana baik fisik maupun non fisik. Seperti untuk unsur pendidikan, kesehatan, pemberdayaan tingkat ekonomi. Selain itu untuk masyarakat di wilayah yang merupakan petani, diharapkan ada peningkatan perekonomian keluarga, agar tidak mengandalkan ekonomi dari hasil pertanian saja.
“Prioritas kami masih pada perbaikan sarana prasarana, bagi para petani kami harap mampu meningkatkan perekonomian keluarga, jadi tidak mengandalkan ekonomi dari hasil bertani saja,” terangnya
Dirinya juga berharap terkait usulan desa tentang perbaikan dan Pembangunan jalan penghubung lingkungan antar Rt bisa di alokasikan anggaran nya melalui dana desa. Karena anggaran tahun 2017 sesuai APBD tercatat hanya 4 miliar padahal di tahun sebelumnya sebesar 12 miliar.
“Itu artinya anggaran kita mengalami penurunan tahun ini, tapi insya allah, kami akan berupaya untuk dapat mengkaper kegiatan yang sudah disepakati oleh sebanyak 8 Desa, walaupun tidak maksimal,” harap Camat.
Lanjut Camat, maka dari itu kepada seluruh aparatur kecamatan, desa dan semua unsur dapat bersama-sama mewujudkan wilayah Kecamatan Sukadiri lebih berkembang dan maju.
Kemudian Hj. Aida Hubaidah anggota DPRD Kabupaten Tangerang Fraksi Demokrat Dapil II mengatakan, guna meningkatkan perekonomian masyarakat salah satu nya dalam bentuk penggalakan program kegiatan PKK disetiap desa agar lebih baik. Karena pada tingkat masyarakat terutama kaum ibu dapat membantu kegiatan perekonomian keluarga. Seperti dalam bentuk kegiatan menjahit serta memasak.
“Terlebih dahulu sebaiknya program Pkk kita galakkan dalam upaya meningkatkan perekonomian desa, contoh pemberdayaannya misalnya menjahit dan memasak,” pungkasnya.(hel/No)