Dandim 0506/Tgr Pimpin Korps Pindah Satuan


Tangerang – Dandim 0506/Tgr Kolonel Inf Wisnu Kurniawan S. Sos memimpin korps pindah satuan Kapten Inf Agus Fachrudin Danramil 07/Pondok Aren. Pelepasan di gelar di Makodim 0506/Tgr, Sabtu (04/12/2020).

Dandim 0506/Tgr Kolonel Inf Wisnu Kurniawan S. Sos dalam sambutanya menyampaikan, dikesempatan yang baik ini kami mengucapkan terimakasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada Kapten Inf Agus Fachrudin beserta ibu atas dedikasi dan loyalitas serta kerjasama yang sudah dicurahkan terhadap satuan Kodim 0506/Tgr.

“Saya berpesan kepada Kapten Inf Agus Fachrudin segera beradaptasi dan menyesuaikan diri di satuan yang baru, jaga nama baik Kodim 0506/Tgr,” ujarnya.

Lebih lanjut Dandim menambahkan, lanjutkan hal-hal yang positif perbaiki apa-apa yang kurang baik dan serah terimkaan segala sesuatu yang menjadi tugas dan tanggung jawab dalam jabatan.

Pelepasan dihadiri, Mayor Inf Deni Suryo AD Plh Kasdim 0506/Tgr, Tamara Alisa Ketua Persit Cab XX Kodim 0506/Tgr beserta pengurus Persit, para Danramil dan perwira staf Kodim 0506/Tgr dan para Bintara dan PNS Kodim 0506/Tgr.(*)


Next Post

Pasca Banjir, Babinsa Koramil 03/Serpong Buat Tanggul

Sab Jan 4 , 2020
Tangerang – Mencegah banjir terulang kembali di wilayah Koramil 03/Serpong Kodim 0506/Tgr Danramil 03/Serpong Mayor Arh Wahyu Hidayat memperindahkan anggotanya […]