NGAWI – Dalam rangka menciptakan situasi yang aman dan kondusif Anggota Koramil 0805/07 Ngrambe Kodim 0805/Ngawi Serma Warsito melaksanakan Komunikasi sosial dengan masyarakat terkait Pilkades
Serentak, bertempat di Desa Pucangan Kecamatan Ngrambe, Minggu (23/06/19).
Danramil 0805/07 Ngrambe Kapten Caj Muslih mengatakan Komsos yang di laksanakan oleh anggotanya itu bertujuan untuk menjaga stabilitas keamanan menjelang pelaksanaan pilkades serentak tahun 2019 di wilayah Kabupaten Ngawi khususnya di Desa Pucangan Kecamatan Ngrambe.
Danramil berharap, dengan adanya Babinsa terjun secara langsung ini dapat menghimbau ke tiap-tiap warga masyarakat untuk bisa menjaga situasi yang kondusif dan bisa menciptakan pilkades damai di Desa Pucangan.
Sementara itu Serma Warsito di sela – sela kegiatannya mengatakan
Pelaksanaan Komunikasi Sosial ini juga bertujuan untuk menyampaiakan himbauan kepada masyarakat agar dalam rangka pelaksanaan Pemilihan Kepala Desa harus saling menjaga dan jangan membuat keributan pada saat pelaksanaan nantinya.
“Diharapkan seluruh masyarakat apabila menjelang pelaksanaan pemilihan Kepala Desa ini ada hal-hal yang menonjal di wilayah supaya cepat-cepat laporan ke Koramil 0805/07 Ngrambe agar segera bisa di atasi dan di selesaikan,” pungkasnya.(*).