KOTA TANGERANG – Pemerintah Kota Tangerang terus menghadirkan inovasi layanan publik yang memudahkan masyarakat. Kini, pengurusan santunan kematian bagi warga Kota Tangerang dapat dilakukan secara online melalui aplikasi Tangerang LIVE, sehingga prosesnya menjadi lebih cepat, praktis, dan transparan.
Layanan digital ini dihadirkan melalui Dinas Sosial (Dinsos) Kota Tangerang sebagai bentuk kepedulian pemerintah dalam membantu meringankan beban keluarga yang sedang berduka, tanpa harus repot datang langsung ke kantor pelayanan.
Kepala Dinas Sosial Kota Tangerang, Acep Wahyudi, SE., MM, mengatakan bahwa pemanfaatan aplikasi Tangerang LIVE merupakan bagian dari transformasi pelayanan publik berbasis digital yang terus dikembangkan Pemkot Tangerang, Senin (5/1/2026).
“Kami ingin memastikan bahwa masyarakat yang sedang berduka tidak lagi terbebani dengan proses administrasi yang rumit. Melalui aplikasi Tangerang LIVE, pengajuan santunan kematian bisa dilakukan dengan mudah, cukup melalui ponsel,” ujar Acep Wahyudi.
Menurutnya, masyarakat hanya perlu mengisi data diri dan mengunggah dokumen persyaratan yang dibutuhkan secara mandiri melalui aplikasi tersebut. Seluruh proses dapat dipantau secara daring, sehingga lebih efisien dari sisi waktu dan tenaga.
“Cukup isi data dan unggah dokumen persyaratan lewat HP. Prosesnya kami buat sesederhana mungkin agar warga benar-benar terbantu,” tambahnya.
Acep Wahyudi juga menegaskan bahwa layanan ini merupakan komitmen Pemerintah Kota Tangerang untuk menghadirkan pelayanan sosial yang humanis, cepat, dan tepat sasaran, terutama bagi masyarakat yang membutuhkan.
Dinas Sosial Kota Tangerang mengimbau masyarakat untuk memanfaatkan layanan ini sekaligus menyebarluaskan informasi kepada keluarga, kerabat, maupun tetangga yang membutuhkan.
“Kami mengajak masyarakat untuk saling berbagi informasi ini. Semoga layanan santunan kematian melalui Tangerang LIVE dapat memberikan manfaat nyata dan meringankan beban keluarga yang ditinggalkan,” pungkas Acep Wahyudi.
Dengan hadirnya layanan digital ini, Pemerintah Kota Tangerang berharap akses terhadap bantuan sosial semakin mudah dan merata, sejalan dengan upaya mewujudkan pelayanan publik yang modern dan inklusif.(zher).



