Danramil 0602-12/Ciomas Kapten Inf Irwan Perkuat Kebersamaan Dengan Anggota Melalui Silaturahmi


Serang, – Dalam upaya mempererat juga memperkuat suasana kebersamaan dan kekeluargaan dengan anggota, Komandan Koramil (Danramil) 0602-12/Ciomas Kodim 0602/Serang, Kapten Inf Irwan Agustia, menggelar kegiatan silaturahmi, bertempat di Makoramil 0602-12/Ciomas, Kecamatan Ciomas, Kabupaten Serang, Provinsi Banten, Minggu (08/09/2024).

Pada kesempatan tersebut, Kapten Inf Irwan Agustia memberikan arahan kepada seluruh anggota, agar selalu melaksanakan tugas dengan penuh tanggung jawab, sesuai perintah dan arahan dari komando atas.

Ia juga menjelaskan,  guna menciptakan suasana yang lebih akrab, kami meminta para anggota hadir dengan menggunakan pakaian bebas rapi, sehingga suasana terasa lebih dekat layaknya interaksi antara orang tua dan anak.

Lanjutnya, dengan kebersamaan ini, saya berharap seluruh anggota dapat bekerja lebih baik, saling mendukung, dan menjaga rasa kekeluargaan yang kuat di lingkungan Koramil,” ujar Kapten Inf Irwan Agustia.

“Kegiatan ini, diharapkan dapat memperkuat semangat dalam menjalankan tugas, sekaligus menciptakan ikatan yang harmonis antara pimpinan dan anggota, khususnya di Koramil 0602-12/Ciomas,” tukasnya.


Next Post

Babinsa Koramil 0602-18/Kragilan Sertu Ahdi Berikan Wasbang Dan Edukasi Pencegahan Bullying Di SDN 1 Kragilan

Sen Sep 9 , 2024
Serang, –  Dalam rangka pembinaan terhadap generasi muda, Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 0602-18/Kragilan Kodim 0602/Serang, Sersan Satu (Sertu) Ahdi […]