Tips Mudah Membuat Tangan Mulus..


Korantangerang.com – tangan memerlukan perawatan sendiri. Kebiasaan sehari-hari seperti mencuci dan cuaca dingin dapat menyebabkan kulit tangan kering.

Kulit tangan yang kering dapat mengurangi keindahan tangan. Selain itu di beberapa area tangan seperi kutikula kuku yang mengering akan mudah berdarah.

Untuk mengatasinya Anda bisa menyimak ulasannya berikut sebagaimana dilansir Youbeauty, Senin (14/9/2015).

– Cuci tangan Anda benar. Ini terkesan sangat mudah, namun sesunggugnya mencuci tangan tidak bisa asal. Anda harus mencuci tangan sabun yang tidak mengandung asam sulfat. Lalu gunakan handuk untuk mengeringkan tangan. Keringkan dengan cara menepuk bagian depan dan belakang tangan.

– Pijat tangan Anda dengan pelembap agar tangan Anda tidak terlalu kering. Cari pelembap tangan yang mengandung asam hyaluronic, shea butter, vitamin E,B dan C.

– Jika tangan Anda terluka segera oleskan krim yang memiliki kandungan beeswax, madu dan minyak zaitun.

– Pakailah sarung tangan berbahan katun saat akan tidur. Namun sebelumnya, oleskan krim pelembap agar tangan jadi halus dan tidak mudah pecah.

 

(ASM)


Next Post

Guru Honorer Berdemo Untuk Serukan Hak

Sel Sep 15 , 2015
korantangerang.com – Sekitar 20 ribu guru dan tenaga honorer yang tergabung dalam Forum Honorer K2 Indonesia (FHK2I) akan menggelar aksi […]