Saingi OnePlus, Nokia Bakal Sokong RAM Besar di Smartphone Anyarnya


Beberapa bulan lalu OnePlus menggebrak pasar dengan meluncurkan ponsel dengan RAM 6GB-nya yakni OnePlus 3T. Langkah untuk menjejalkan RAM besar tampaknya juga akan diikuti oleh Nokia.

Jika OnePlus menyokong RAM 6 GB pada OnePlus 3T, menariknya Nokia bakal menjejali RAM lebih besar dari OnePlus 3T. Laporan terbaru mengatakan bahwa ponsel flagship Nokia kemungkinan akan dibekali dengan RAM 8 GB

Kebocoran informasi tentang ponsel unggulan Nokia berasal dari Geekbench, yang mencatat skor benchmark untuk perangkat yang diberi label sebagai Unknown Heart. Dari bocoran benchmark tersebut terkuak smartphone bakal dijejali RAM 8 GB.

Tak hanya itu, smartphone diketahui bakal menyertakan sistem operasi Android versi 7.1.1 dan prosesor dari Qualcomm sebanyak 8-Inti, seperti dilansir dari BGR.

Seperti yang telah diketahui Nokia selalu menggunakan kode nama “Heart” untuk tiap produk yang mereka uji coba, contoh paling dekatnya adalah Nokia 9 yang beberapa hari terakhir telah sering muncul bocoran dan prototipenya di internet. @dewi


Next Post

Perpisahan Kelas VI SDN Karawaci 13.

Sen Mei 29 , 2017
Dalam rangka acara perpisahan murid kelas Vl SDN Karawaci 13 Kelurahan Bojong Jaya Kecamatan Karawaci Kota Tangerang, Selasa (23/5/2017 ),terlihat […]