Marcus/Kevin Raih Gelar India Open Superseries 2017, Asisten Pelatih: Mereka Kuasai Permainan!


Pasangan ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo sukses menjuarai India Open Superseries 2017 yang berlangsung di Stadion Siri Fort Indoor, Minggu 2 April 2017. Di partai puncak, Marcus/Kevin mengalahkan rekan senegaranya, Angga Pratama/Ricky Karanda Suwardi dengan skor 21-11 dan 21-15.

Marcus/Kevin sukses mempertahankan gelarnya di ajang tersebut. Pada tahun lalu, pasangan pelatnas itu menghadapi lawan yang sama di partai final dengan mengalahkan Angga/Ricky melaluistraight game dengan skor 21-17 dan 21-13.

Menurut Asisten Pelatih Ganda Putra PBSI, Aryono Miranat, kedua pemain sudah saling mengetahui kelemahan dan kelebihan masing-masing. Hal tersebut dikarenakan keduanya sering melakukan latihan bersama di Pelatnas Cipayung, Jakarta.

Aryono mengatakan, Marcus/Kevin mampu menguasai permainan sejak awal. Ia menilai, kunci kemenangan ganda putra nomor satu dunia itu terletak pada permainan yang cepat dengan kombinasi serangan dan pertahanan yang baik.

“Gaya permainan Marcus/Kevin memang begitu, main cepat dan bisa menguasai net. Permainan bola-bola datar dan serangannya juga cepat, pertahanan Marcus/Kevin juga cukup baik,” tutur Aryono, mengutip dari laman resmi PBSI, Senin (3/4/2017). @SINTA


Next Post

Pedagang Korban Kebakaran Pasar Senen Minta Diizinkan Berjualan di Parkiran

Sel Apr 4 , 2017
Ratusan pedagang pakaian bekas di Pasar Senen, Jakarta Pusat, menggelar aksi demonstrasi di depan Kantor PT Jaya Real Property di Bintaro, […]