Korban Dampak Kebakaran Penjaringan Dapatkan Bantuan


Korban dampak kebakaran di Jl. Muara Baru Kelurahan Penjaringan, Kecamatan Penjaringan,
Jakarta Utara mendapatkan bantuan kebutuhan dasar. Selain itu mereka juga mendapatkan makan siap saji.

Kepala Sosial Suku Dinas Sosial Jakarta Utara, Adji Antoko menyampaikan, kebakaran itu mengakibatkan 125 orang menjadi korban yang terkena dampak kebakaran.

“Menurut data yang kami terima, kebakaran itu menghanguskan 24 unit rumah. Ada sekitar 31 Kepala Keluarga atau 125 Jiwa yang terkena dampak,” terang Adji.

Petugas Sosial Kesiapsiagaan Bencana yang terdiri dari Taruna Siaga Bencana (Tagana) telah mendistribusikan beras 150 Kg, mie instan 20 dus, sarden 2 dus, kecap 2 dus, minyak goreng 2 dus, dan selimut 50 lembar.

Di samping itu, pihaknya juga telah mendirikan dapur umum untuk mendistribusikan makanan selama tiga hari ke dapan.

“Untuk sementara baru bantuan itu yang kami berikan. Jika ada kebutuhan selanjutnya, kami akan berkoordinasi dengan RT, RW, dan lurah setempat,” ujar Adji. @AANG


Next Post

Ratusan Disabilitas Hingga Lansia di Panti Dinsos DKI akan Ikuti Pilkada

Sel Feb 14 , 2017
Ratusan warga binaan sosial di panti milik Dinas Sosial DKI Jakarta akan menggunakan hak pilihnya dalam Pemilihan Kepala Daerah DKI. […]