Hari Lingkungan Hidup 2016, Kota Tangerang Masuk Tiga Kota dengan Penghargaan Terbanyak


korantangerang.com – Peringatan Hari Lingkungan Hidup Nasional 2016 yang diselenggarakan di Kabupaten Siak, Riau menjadi momen istimewa bagi Kota Tangerang. Selain karena raihan Piala Adipura ketujuh kalinya secara berturut-turut,  pada momen tersebut Kota Akhlakul Karimah rupanya juga menjadi salah satu kota dari 3 (tiga) Kota di Indonesia yang memboyong 6 (enam) piala bidang lingkungan sekaligus.

“Boleh dibilang kita memperoleh piala paling banyak, dari tujuh kategori yang diumumkan dalam Peringatan Hari Lingkungan Hidup kita meraih enam piala,” Ujar  Kepala Badan Pengelola Lingkungan Hidup (BPLH) Kota Tangerang, dr. Liza Puspadewi, Minggu (24/07).

“Bersama dengan Kota Padang dan Deli Serdang kita memperoleh enam piala,” Imbuhnya.

“Pada acara penganugerahan pada Jumat kemarin, Kota Tangerang selain mendapatkan Piala Adipura Kirana juga mendapatkan empat Piala Adiwiyata Mandiri, dan Plakat Terminal Terbaik Nasional,” Paparnya.

“Itu berdasarkan data yang dipublish langsung oleh Kementrian Lingkungan Hidup dan Kehutanan di website resminya,” Jelas dr. Liza Puspadewi.

Data tersebut juga menunjukkan bahwa kota-kota besar lain seperti Surabaya dan Jakarta Pusat hanya mendapatkan dua piala, sedangakan Kota Bandung lima piala.

Ditambahkannya Pemkot melalui BPLH akan terus melakukan pembinaan ke masyarakat termasuk sekolah agar semua stakeholder terlibat dalam menciptakan lingkungan yg nyaman sehingga terjadi peningkatan kualitas layak huni di Kota Tangerang sebagaimana tujuan dari diterimanya Piala Adipura adalah untuk memotivasi masyarakat mewujudkan lingkungan yang berkelanjutan.

“Karena untuk menjadikan Kota Tangerang yang nyaman bukan hanya menjadi tugas pemerintah namun juga menjadi tanggungjawab semua komponen masyarakat,” Tegasnya.

“Dan keberhasilan ini tentunya juga keberhasilan masyarakat,” Tandasnya.

Sebagaimana diketahui dalam Peringatan Hari Lingkungan Hidup Nasional yang dilaksanakan di Kabupaten Siak, Jumat (22/07) untuk kali ketujuh Kota Akhlaqul Karimah berhasil membawa pulang lambang supremasi kota bersih se Indonesia, yakni Adipura. Kali ini Adipura yang berhasil diboyong merupakan Adipura Kirana untuk kategori Kota Metropolitan. Selain Adipura, Kota Tangerang meraih Adiwiyata Mandiri dan Plakat Terminal Terbaik. @ADVERTORIAL/HMS


Next Post

Wali Kota : Berbagai Kesepakatan Dilandasi Kesamaan Visi Menuju Kota Tangerang yang Lebih Baik

Jum Jul 29 , 2016
korantangerang.com – Atas terselesaikannya pembahasan Empat Rancangan Peraturan Daerah (Raperda), kami sampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada pimpinan […]