Giring Menilai Kemampuan Bicara di Depan Umum Penting Bagi Anak


KORANTANGERANG.com – Musisi yang juga aktor, Giring Nidji berbagi pada publik tentang buah hatinya. Sambil menahan tawa ia menceritakan tentang anak bungsunya yang tanpa sengaja bicara kata tak sepatutnya seperti berikut:

“Enggak mereka malah nggak tahu, Aisyah dancenya jauh lebih jago. Untungnya dia mengidolakan idola-idola yang tepat yaitu Naura dan lainnya. Anak saya yang kecil bisa ngomong, ‘Aduh nek’,” ujarnya saat ditemui di bilangan Plaza Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (5/1/2017).

Sebagai ayah, tantangan mendidik anak di era sekarang ini memang besar. Giring pun menilai jika tak hanya kemampuan akademis anak, namun kemampuan linguistik pun sangat penting.

“Tantangan dia di masa depan beda sama kita. Ketika saya hidup di dunia profesional kemampuan untuk berbicara di depan umum, berkreasi, berbahasa Inggris dan bahasa lain nggak kalah penting dengan kemampuan berhitung dan ilmu lainnya,” tuturnya.

Penilaian Giring tersebut sejalan dengan pengalaman anaknya di sekolah yang banyak melakukan pentas seni. Bahkan, kemampuan presentasi pun telah dilatih sejak dini.

“Berapa bulan sekali mereka harus manggung kalau di sekolah. Setahun bisa pentas tiga kali dari kecil diajarin presentasi kemampuan mereka ngomong,” pungkasnya mengakhiri wawancara. @DF


Next Post

Bedah Rumah Untuk Warga Miskin

Rab Jan 11 , 2017
korantangerang.com – kepedulian kepada sesama warga dalam membantu masyarakat kurang mampu nampaknya masih bisa ditemui di tanah air tercinta. Sosok […]