Fresh Fruit Popsicles Untuk Cuaca Panas


korantangerang.com – Cuaca panas seperti ini enaknya makan apa ya? Mau beli es krim yang dipasaran takut tidak sehat, terus bisa menambah berat! Nah, dengan resep yang satu ini, Anda bisa makan es tanpa merasa bersalah lagi deh, dan yang terpenting adalah gampang banget!

Bahan:

  • 1 buah peach, potong dengan ukuran 1/2 inch
  • 2 buah kiwi, kupas dan potong dengan ukuran 1/4 inch
  • 3/4 cup strawberries, potong kecil
  • 1/2 cup blueberries
  • 1/2 cup raspberries
  • 1 1/2-2 cups of jus buah atau air kelapa

Langkah-langkah:

  1. Campurkan buah dalam mangkuk, dan masukkan campuran buah secukupnya pada cetakan es.
  2. Tuang secukupnya jus/air kelapa ke dalam setiap cetakan sampai menutupi buah.
  3. Masukkan tangkai es krim dan masukkan kedalam freezer sampai membeku (sekitar 6 jam)

Gampangkan? Mulai sekarang no more guilty pleasure! Selamat mencoba ya! @Dewi


Next Post

Harus Coba! Makanan Pengganti Nasi yang Menyenangkan.

Jum Mei 20 , 2016
korantangerang.com – Tak hanya di Indonesia , nasi ternyata menjadi salah satu makanan pokok yang di konsumsi oleh sebagian masyarakat dunia […]