Dewan Pendidikan Menuju Tangerang Cerdas Dan Gemilang

Foto/zher

 

Korantangerang.com – Sebagai lembaga controller, mediator, dan advisor, Dewan Pendidikan menjadi peran penting untuk menciptakan pemerintahan yang good governance, pemerintahan yang bersih, dan transparan. Hal itu diungkapkan Ketua Dewan Pendidikan Kabupaten Tangerang periode lalu, Dra. Hj Eni Suhaeni, usai ujian seleksi calon pengurus Dewan Pendidikan Tahap II, di Gedung Setda, ruang Dharmawanita Kabupaten Tangerang, Selasa (8/8).

 

“Kita hadir sebagai lembaga independen, sesuai dengan amanat undang-undang PP Nomor 17 Tahun 2010 bahwa dewan pendidikan adalah agent mediator, agent controller, dan agent advisor,” jelas Eni

 

Lebih lanjut, Eni juga mengatakan Dewan Pendidikan membuka pintu bagi masyarakat yang ingin menyampaikan aspirasinya. Dewan Pendidikan juga memberi saran atau masukan tidak hanya kepada Dinas Pendidikan tetapi juga ke DPRD.

 

“Apabila dewan tak berbasis kepentingan masyarakat dalam pengelolaan anggarannya, maka kami akan kritisi,” imbuhnya.

 

Selain itu dunia usaha juga memberikan kontribusi besar untuk sektor pendidikan. Oleh karena itu kita juga akan bekerjasama dengan pengusaha untuk lebih memajukan pendidikan di Kabupaten Tangerang ini.

 

Sementara itu, Prof. Dr. Erman Anom, Ketua Program Studi Magister Ilmu Komunikasi Politik dan Konflik Universitas Esa Unggul mengatakan, kehadiran Dewan Pendidikan itu untuk menuju Tangerang yang Cerdas dan Gemilang, sesuai dengan visi misi Kabupaten Tangerang.

 

“Kita perlu konsolidasi bersama untuk menyatukan visi dan misi. Namun kita juga memerlukan dukungan dari pemerintah, DPRD, dan elemen masyarakat,” pungkas Erman. (zher)


Next Post

Karya Bakti Kodim 0506/Tangerang, Normalisasi Kalisabi

Kam Agu 10 , 2017
Korantangerang.com – Puluhan bangunan liar (bangli) dan sampah dikeruk di sepanjang Kalisabi oleh tim jajaran Kodim 0506/tangerang, kawasan Perumahan Dasana […]